WARTA PAROKI BILOGAI,com – Rombongan Tim Pastoral (TIMPAS) dari dekenat Moni-Puncak telah tiba di tanah Amungsa, Timika Selasa, [13/05/2025] untuk mengikuti acara penthabisan Uskup baru Mgr. Bernardus Bofitwos Baru,OSA
Kedatangan ini dipimpin langsung Pastor Yanuarius Yance,Yogi,Pr selaku Pastor Paroki Bilogai juga pastor dekan dekenat Moni-Puncak.
Saya sebagai pastor dekan minta kepada semua TIMPAS dan umat dari lima Paroki agar kita dengan suka cita mengikuti pesta iman ini dalam suasana gembira karena kita telah memperoleh uskup baru sebagai gembala kita di keuskupan Timika,” mintanya saat bertemu umatnya di Jl.Baru,Mimika,Papua Tengah
Kami senang karena kalian sudah ambil bagian dengan tarian adat dan nyanyian.Ini luar biasa,” ucapnya
Selain itu, Pastor Yoseph Bunai, Pr. mengajak juga umat agar tetap menjaga kekompakan dalam kegiatan pentahbisan hingga selesai dan bisa kembali ke dekenat, Intan Jaya dan Puncak.
Kita datang bukan dari paroki masing-masing tetapi sekarang kita ada di sini sebagai umat dari dekenat Moni-Puncak. Mohon supaya kita bersama dan kompak sampai bisa kembali dengan selamat,” pungkasnya
Meski situasi Intan Jaya terkadang kurang kondusif, Para pastor dari Paroki Mbugulo, Bilai, Bilogai, Titigi, dan Ilaga senantiasa berdiri teguh dalam tugas dan panggilan untuk menjaga umat agar tidak tercerai berai.
Harapan kami derah Intan Jaya kembali kondusif. Senantiasa Tuhan beri kesehatan kepada para Pastor dan Petugas gereja dalam tugas dan pelayanan mereka,” mohon dan harap Damianus Bagubau, perwakilan umat.
Misa tahbisan Uskup akan dilaksanakan pada Rabu, [14/05] di gereja Katedral Timika pada pukul 10:00 WIT.